Bertempat di The Tribrata Darmawangsa Pemerintah Provinsi Riau menerima penghargaan “Apresiasi Daerah Peduli Pengendalian Inflasi” dari Kompas Media Group pada malam puncak perayaan HUT ke-13 Kompas TV, Rabu (11/9/2024).
Apresiasi Daerah Peduli Pengendalian Inflasi diberikan sebagai pengakuan atas keberhasilan Pemprov Riau dalam mengendalikan inflasi di wilayahnya.
Sebagai penerima penghargaan, Penjabat Gubernur Riau Rahman Hadi mengucapkan rasa terima kasih kepada Kompas Media Group atas apresiasi tersebut.
“Penghargaan ini menjadi cambuk dan motivasi bagi kami untuk lebih optimal dalam pengendalian inflasi,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Kamis (12/9/2024).
@rahmanhadi.rhd @dho_syah #indonesia13ersatu #ayokeriau #keriauaja #riaulebihbaik